Tempat Wisata Di Korea Selatan Yang Wajib DiKunjungi

Negara Korea Selatan adalah negara yang maju memiliki pertumbuhan ekonomi yang sangat pesat. Korea Selatan memiliki ketenaran di dunia yang dikarenakan drama korea, Kpop, Boy Band, dan Girl Bandnya. Selain itu, memiliki banyak sekali tempat bersejarah peninggalan masa lalu bangsa ini dan memiliki sejarah panjang tentang kerajaannya. Nah kali ini kami akan membahas beberapa tempat wisata di Korea Selatan yang pastinya wajib kalian kunjungi jika berlibur ke negara ini. Mari kita simak :

  • ULEUNG ISLAND SEASIDE ROAD

Untuk tempat pertama yang akan kita rekomendasi adalah Uleung Island Seaside Road yang di kenal sebagai “Pulau Misterius”. Meskipun dikenal sebagai pulau misterius, tapi menjadi tempat wisata favouritenya bagi masyarakat korea selatan loh karena keindahan alamnya yang alami, terjaga, dipenuhi bebatuan besar, tebing pantai yang kokoh, dan berbagai air terjun yang membentuk pemandangan indah yang ditonjolkan pulau ini.

  • YANG DONG TRADITIONAL VILLAGE

Untuk tempat kedua yang akan kita rekomendasi adalah Yang Dong Traditional Village dimana desa ini sudah termasuk dalam situs warisan dunia UNESCO. Desa ini mencerminkan budaya dan bangunan khas konfusianisme aristokrat dari Dinasti Joseon. Disini, penduduk yang kelas atas hidup ditanah yang lebih tinggi dan yang lainnya hidup di tanah yang lebih rendah. Rumah di sini memiliki warna coklat mudah yang teduh,dan genteng berwarna abu-abu. Yang Dong Traditional Village terdapat 500 orang yang masih tinggal di sini dan bahkan beberapa rumah yang sudah berusia lebih dari 200 tahun lamanya.

  • SEONGSAN SUNRISE PEAK

Untuk tempat ketiga yang akan kami rekomendasikan adalah Seongsan Sunrise Peak. Dimana tempat dini memiliki kawah yang terbentuk karena letusan Hydrovolcanic pada dasar laut yang dangkal dan tempat untuk kita dapat menikamti indahnya matahari terbit. Tebing yang mengelilingi Seongsan menghadap ke laut dan jika dilihat dari ketinggian maka tempat ini menyerupai mangkukbesar raksasa berwarna hijau. Seongsan Sunrise Peak juga telah di tetap sebagai salah satu situs warisan dunia UNESCO.

  • STASIUN KYEONG-WHA, JINHAE

Untuk tempat wisata ke empat yang akan kami rekomendasi adalah  Stasiun Kyeong-wha, jinhae. Disini sudah sangat terkenal akan penyelenggara festival bunga sakura terbesar setiap tahunnya. Jika kalian datang ke tempat ini saat musim semi maka akan di suguhkan dengan pemandangan bunga bermekaran yang sangat indah dan saat kereta melaju dengan kencang , bunga-bunga sakura akan jatuh bertebaran yang menciptakan hujan kelopak sakura yang indah.

  • TEATER NANTA DI MYEONGDONG

Untuk tempat wisata ke lima yang akan kami rekomendasikan adalah Teater Nanta di MyeongDong dan teater ini paling terkenal di Seol loh. Jika kalian ingin berkunjung ke teater ini lokasinya ada di lantai 3 dan lantai 5 gedung UNESCO di pusat keramaian Myeongdong. Disini, kalian akan disajikan sebuah drama komedi nonverbal dengan latar settingan sebuah dapur dan menggunakan alat masak sebagai alat musik perkusi. Untuk dapat menikmati pertunjukannya bisa beli tiket di kios pembelian tiket di lokasi teater atau dibeli secara online dengan harga sebesar 40 ribu hingga 60 ribu won.

Gimana? tertarik kan untuk liburan ke Korea Selatan? apalagi bagi kamu para pencinta Kpopers pasti sangat ingin mengunjungi wisata korea selatan. Semoga artikel ini bisa bermanfaat bagi kamu dan menambah catatan untuk tempat wisata di korea selatan yang wajib untuk kalian kunjungi.

One thought on “Tempat Wisata Di Korea Selatan Yang Wajib DiKunjungi

Comments are closed.