Keindahan Pulau di Filipina terkenal sampai tingkat internasional. Keindahan ini yang menjadi modal Filipina untuk memantapkan diri menjadi slogan terbaru Asia’s Beach Capital dan Leading Dive Destination (Pusat Pantai Asia dan Destinasi Selam Terdepan)
Boracay punya pantai-pantai dengan pasir putih yang cantik dan air laut yang hangat. Barocay dinobatkan sebagai salah satu pulau terbaik di Asia oleh Penghargaan Pilihan Pembaca 2018 dari Condé Nast Traveler.
Kamu bisa bersantai di hamparan pasir putih bersih sepanjang tujuh kilometer di Barocay. Kamu juga bisa pergi ke Pantai Bulabog untuk selancar dengan angin yang bersahabat dan bermain kiteboard.
Tersedia tempat makan, penginapan hingga resor di pulau ini. Satu kegiatan yang banyak diburu wisatawan adalah sunset sailing. Saat itu kamu akan dibawa menyusuri laut dengan perahu unik dengan jaring lebar di sisi kanan dan kirinya. Kamu bisa duduk diatas jaring dan menikmati sunset atau matahari terbenam yang cantik.
Pantai El Nido, Palawan adalah tebing batu kapur yang memiliki pemandangan spektakuler dan dikelilingi hutan hujan. Perairan biru yang jernih juga menambah cantik pemandangan pantai ini.
El Nido memiliki keindahan coral dan ragam ikan yang warna-warni dan bersahabat dengan pengunjung. Kamu bisa memberikan makanan pada ikan-ikan di sana.
Kalau kamu ingin snorkeling di sini tempat yang tepat. Terdapat tempat peminjaman alat snorkeling dan juga petugas keamanan pantai. Dijamin 100 persen aman
Untuk sampai ke El Nido, kamu tinggal terbang dari Manila ke El Nido yang hanya membutuhkan waktu satu jam 15 menit.Kamu juga dapat mengambil penerbangan ke Puerto Princesa kemudian bepergian melalui jalur darat atau terbang ke Busuanga kemudian bepergian dengan kapal ke El Nido.
Kamu akan menemukan 319 spesies karang dunia di perairan hangat di Kepulauan Batangas. Jika kamu tidak menyelam, di sana terdapat tempat yang sempurna untuk belajar dari instruktur selam berlisensi internasional.
Kamu bisa mengunjungi Pantai Laiya di San Juan, Pantai Masasa, Pantai Calayo, dan masih banyak lagi.Bagian yang lebih menarik lagi adalah tempat ini tidak jauh dari Manila. Kamu hanya perlu waktu dua jam untuk sampai ke Batangas dengan bus atau mobil.
Waktu terbaik saat menyelam dan melakukan kegiatan laut lainnya di Filipina adalah saat musim panas.Kamu bisa mengunjungi banyak pantai di atas saat bulan Maret hingga Mei untuk mendapatkan waktu terbaik.Selain deretan pantai di atas kamu juga bisa mengunjungi pantai-pantai lain seperti Pantai Dahican di Davao dan Pulau Mactan yang indah di Cebu.
One thought on “3 Pulau Di Filipina Yang Wajib Harus Anda Kunjungi”
Comments are closed.